BUPATI LANGKAT ANTAR JCH HINGGA PINTU PESAWAT
24 Agustus 2015 - 00:00:00 WIB,    hendra - DISKOMINFO

Medan,  (PDE)

Bupati Langkat H  Ngogesa Sitepu SH didampingi Kapolres Langkat AKBP. Dwi Asmoro, SIK, MSi, Dandim 0203 Langkat Letkol Inf Roy Hansen J Sinaga hadir melepas keberangkatan jama`ah bersama Kakan Kemenag Langkat HT. Darmansyah, Kabag Kesos H Syahrizal, Kabag Humas Rizal Gunawan Gultom, AP  serta sejumlah Kepala SKPD terkait, senin (24/8).

 

Dengan rasa  penuh haru mewarnai ruang keberangkatan Jama’ah Calon Haji #--more--#(JCH) Kloter 4 saat berada di Aula Madinatul Hujjaj Asrama Haji Medan.

 

Dalam Kesempatan tersebut H. Ngogesa berpesan kepada jama’ah calon haji untuk menyempatkan diri mendoakan  Negara Indonesia khususnya Kabupaten Langkat Propinsi Sumatera Utara unutk tetap kondusif, rukun, sejahtera dan selalu dalam berkah allah.

 

“Senantiasa Jaga kesehatan agar ibadah dapat dilaksanakan dengan baik” pesan Ngogesa kepada 376 JCH asal Langkat yang tergabung dalam kloter 4.

 

Ngogesa juga berharap agar para JCH tetap menjaga kekompakkan, saling peduli dan saling membantu untuk menjaga diri dari hal-hal yang dapat menodai kemabruran haji.

 

Bupati juga menambahkan terkait dengan adanya informasi JCH yang tertunda keberangkatannya, saya minta saudara Kakan Kemenag Langkat untuk terus berkoordinasi untuk penangananya agar ke 11 JCH yang tertunda keberangkatan terkendala visa bisa segera teratasi.

 

Tak berhenti sampai disitu rombongan Bupati pun memimpin konvoi mengantar JCH menuju Bandara KNIA, tiba di tangga pesawat Bupati kembali memberikan motivasi dan semangat, sejumlah jama’ah haru hingga tak sungkan memeluk pemimpin bumi religius itu sembari mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan.

 

Pada saat ditanyai Pers Ngogesa sampaikan harapannya dan ajak mendo’akan JCH tetap sehat dan kembali dengan haji mabrur.  (Humas/Informasi)