Forum SKPD Penyusunan RKPD 2021 Dibuka
23 Februari 2020 - 12:00:09 WIB,    rika - DISKOMINFO
Stabat, (Diskominfo)
Pemerintah Kabupaten Langkat melaksanakan pembukaan Forum SKPD dalam rangka Musrenbang penyusunan RKPD tahun 2021, di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, Stabat, belum lama ini (Rabu 19/2/2020).
Dibuka oleh Asisten III Umum Musti mewakili Bupati Langkat Terbit Rencana PA, didampingi Kepala Bappeda H.Sujarno, dengan tema peningkatan pembangunan insfrastruktur strategis dan pariwisata serta layanan berbasis TIK.
Musti meminta, kepada seluruh pemegang kepentingan dalam melakukan perencanaan, memperhatikan akses masyarakat. Yakni partisipasi perempuan dan masyarakat Marjinal serta kesetaraan keadilan dalam penyebaran pembangunan yang merata diseluruh wilayah Kabupaten Langkat.
"Dengan melihat urgenitas serta kebutuhan mendesak dari masyarakat, " tegasnya.
Untuk itu, terang Musti, manfaatkanlah Forum ini untuk merembugkan sesuatu dan berakhir pada pengambilan kesepakatan bersama untuk kepentingan masyarakat luas.
Selain itu, Musti juga meminta, menjadikan Forum ini sebagai model pendekatan perencanaan partisipatif (Bottom-Up) yang berasal dari Musrenbang Kecamatan, yang kemudian dikembangkan SKPD berdasarkan kebijakan dan program prioritas daerah.
Serta menyentuh dan memenuhi aspirasi dan kebutuhan masyarakat, terutama masyarakat miskin dan perempuan.
Sehubungan dengan hal itu, Musti mengharapkan pada pengelolaan pembangunannya, harus partisipatif didasarkan pada prinsip pemberdayaan, keterbukaan, akuntabel, berkelanjutan, efisien, efektif dan aspiratif.
Laporan kepala Bappeda, bahwa tujuan pelaksanaan forum ini, untuk memandu serasikan prioritas kegiatan pembangunan dari kecamatan dengan Renja SKPD.
Serta untuk menyusun prioritas Renja SKPD disertai Plafon/Pagu dana SKPD dan prioritas usulan kecamatan setelah dilakukan verifikasi oleh SKPD terkait. Juga untuk menetapkan prioritas Renja SKPD dan prioritas usulan kecamatan.
"Dan untuk melakukan koordinasi dan singkronisasi program antar SKPD, " paparnya.
Untuk peserta Forum ini, sambung Sujarno, terdiri dari kepala SKPD dan bagian perencanaan program SKPD, DPRD Langkat, delegasi kecamatan, BNN Langkat, BPS Langkat, Dewan Pendidikan Langkat, perguruan tinggi, IDI dan IBI cabang Langkat, PMI Langkat, Organda Langkat, TP PKK Langkat, KNPI Langkat, MUI Langkat, LSM yang berkedudukan dan beraktifitas di Langkat.